Legislator Hj. Sumiyati Dukung Kebijakan Gubernur Minta Bank Bjb Jadi Solusi Atasi Pinjol Ilegal Lewat Transformasi Digital

Parlementaria37 Dilihat

BANDUNG.POTENSINEWS.COM,-Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat yang membidangi Keuangan yang mana salah satu mitra kerjanya bank bjb yang merupakan Bdan Usaha Milik Daerah (BUMD) terkait Pendapatan Asli Daerah (Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Hasil BUMD dan Pengelolaan Kekayaan Daerah dan Harta lainnya yang dipisahkan, lain-lain PAD yang sah).

Sumber pendapatan asli daerah merupakan modal utama untuk mendukung program pembangunan daerah,dengan adanya pemasukan untuk kas daerah tersebut pembangunan dapat berlangsung secara terus-menerus dan berkesinambungan dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat baik.

Anggota Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Hj.Sumiyati,S.pd., M.IPol. mengatakan keberdaan bank bjb sangat mendukung geliat perekonomian masyarakat terutama pelaku usaha kecil dan menegah yang sering terjebak bank emok atau rentenir.

Menurut srikandi partai berlambang banteng moncong putih ini,salah satu produk jasa bjb yang sangat membantu adalah Program Kredit Mesra (Masyarakat Ekonomi Sejahtera) untuk itu harus terus di tingkatkan jangkauan dan layanannya kepada masyarakat,tutur wakil rakyat daerah pemilihan (dapil) Jabar VIII Kota Bekasi dan Depok ini.

Sebelumnya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta bank bjb mengimplementasikan pertumbuhan ekonomi di tahun 2022 dengan kekuatan transformasi digital agar warga tak terjerat praktik pinjaman online ilegal.

Hal itu akan terwujud apabila bank bjb bisa menghadirkan solusi bagi masyarakat Jabar dalam meningkatkan pendapatan ekonomi,  khususnya sektor ekonomi digital dengan target mengikis pinjaman online ilegal yang tengah merajalela.

“Ada tugas-tugas pembangunan, salah satunya mengentaskan kemiskinan dengan melawan pinjaman online ilegal atau pun rentenir. Bank bjb bisa berperan di sini, seperti dengan adanya kantor cabang di Bali,” kata Ridwan Kamil saat menutup acara Business Review Semester II Tahun 2021 bank bjb di Hotel Sofitel, Nusa Dua Bali.

pada kesempatan itu gubernur juga meluncurkan Program Kredit Mesra (Masyarakat Ekonomi Sejahtera) untuk usaha mikro berbasis rumah ibadah di wilayah Bali. Ia berharap bjb bisa memberikan dampak positif tak hanya untuk warga Jabar, melainkam juga menyeluruh ke berbagai provinsi di Indonesia.(Ade/Adikarya)