Komisi III DPRD Jabar Apresiasi Pendapatan KCP bjb DKI Naik di Tengah Pandemi Covid-19

Ekbis, Parlementaria105 Dilihat

JAKARTA.POTENSINEWS.COM,–Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat berkunjung ke Bank BJB Cabang Rasuna Said di DKI. Jakarta dalam rangka evaluasi kinerja mitra kerja komisi sampai dengan bulan oktober 2020 yang dihadiri oleh pimpinan dan anggota komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat. 

Wakil Ketua Komisi III DPRD Provinsi Jawa Barat Sugiyanto Nanggolah dalam kesempatan tersebut  mengatakan “Begitu besarnya potensi pendapatan yang ada di Bank BJB cabang DKI. Jakarta, khususnya bank bjb cabang rasuna said”ungkapnya

Lebih lanjut dikatakan politisi partai Demokrat ini,patut di apresiasi kinerja bank kebanggaan masyarakat Jawa Barat dan Banten ,disaat pandemi covid-19 ini yang mana  bank-bank lain turun pendapatanya tapi bank bjb bisa naik pendapatanya,hal ini merupakan prestasi yang sangat membanggakan ,tutur  Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar ini.

Menurut Sugianto ternyata di tahun 2020 ini bank bjb cabang rasuna said profitnya cukup besar dan baik, di tengah pendemi covid-19 ini bank BJB cabang rasuna said masih bisa bertahan dan mendapatkan profit yang besar, itu sudah membuktikan kinerja yang bagus disaat pandemi covid-19″ujarnya

“Kami juga berharap kedepanya bank bjb cabang DKI. Jakarta harus bisa menarik dana sebesar-besarnya untuk jawa barat, jadi pending disini dan landing di jawa barat yang artinya bahwa dana yang ditarik dari DKI. Jakarta ini nantinya di sebarkan atau di investasikan di jawa barat agar pertumbhuhan perekonomian di jawa barat bisa tumbuh berkembang lebih baik lagi di tahun 2021 nanti”ujarnya

Ditambahkannya  DKI. Jakarta inilah peluang bank bjb sangat baik untuk bisa menarik dana sebesar-besarnya karena potensi di cabang DKI. Jakarta ini sangat besar dan nanti pendapatan dari sini kita salurkan di jawa barat untuk pertumbuhan ekonomi di jawa barat, menurut kami di jawa barat masih banyak daerah yang sangat membutuhkan investasi yang diantaranya adalah daerah garut dan cirebon itu sangat membutuhkan investasi”pungkas Wakil Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Jabar ini.(Ade/Red)